Nastar Keju Cheddar Selai Nanas Versi Jumbo

Nastar, berasal dari Bahasa Belanda yaitu Annanas/ Nanas dan Taart/ Tart yang artinya Tart Nanas. (wikipedia) Di Indonesia kue nastar ini sangat digemari, apalagi jika musim lebaran, natal maupun imlek atau hari raya lainnya. Kue nastar banyak di jajakan di supermarket maupun di toko-toko kue. Selain rasanya yang enak kue nastar ini cocok dengan lidah orang indonesia, maka tak heran siapa sih masyarakat Indonesia yang tidak suka nastar.


Nah, kebetulan kemarin hari Minggu saya nyengajain bikin Nastar Keju Cheddar. Karena saya bikinnya sendiri biar cepet selesai maka dari itu bulettannya saya bikin besar-besar hehe...Maka dari itu judulnya Nastar Keju Selai Nanas Cheddar Versi Jumbo.

NASTAR KEJU CHEDDAR SELAI NANAS
Bahan-bahan:
  • 3 kuning telur
  • 350 gr terigu
  • 125 gr margarin
  • 125 gr butter
  • 100 gr keju cheddar diparut
  • 100 gr gula halus
  • 1/2 sdt valini
Pelengkap:
  • Selai nanas untuk isi
  • Kuning telur untuk polesan
  • Parutan keju untuk ditaruh dibagian atas
Cara membuat:
  • Kocok margarin, butter, gula halus dan vanili dengan mixer kecepatan rendah sebentar saja agar tercampur rata.
  • Masukkan kuning telur dan aduk hingga rata.
  • Kemudian masukkan keju dan aduk hingga merata.
  • Masukkan terigu dan aduk-aduk hingga tercampur rata sampai bisa dibentuk.
  • Bentuk nastar sesuai keinginan dan isi dengan selai.
  • Kemudian panggang nastar dalam oven. Karena saya pakai oven tradisional jaman dulu yang pakai kompor maka saya tidak bisa menentukan suhunya. Kira-kira saja hehe...
  • Setelah agak mau matang, angkat nastar dan dinginkan. Kemudian oleskan kuning telur dan beri parutan keju.
  • Panggang kembali sebentar saja.
Resep ini saya contek dari blognya cobacoba-isna.blogspot.com dan sedikit saya modifikasi. Hasil rekomendasi dari saudara.



Nah, setelah jadi ternyata nastar saya terlalu ngeprul pas dimakan pas di pegang juga rentan sekali, mungkin karena adonannya kurang kekel kali ya hohoho...Tapi kalau untuk orang tua yang giginya sudah cukup sulit untuk menggigit ini saya rasa enak-enak saja hehe...Kemudian juga bagian bawahnya agak gosong cyint, mungkin pas manggang yang kedua terlalu lama hahha...

Dan hari ini saya bawa beberapa untuk icip-icip teman dikantor, dan mereka bilang enak tapi bawahnya agak gosong dan kebanyakan selainya.

Tak apalah, kapan-kapan kita coba lagi. Semangat!

2 comments

  1. Mabok nastarrr. Hahaha
    Castengel dong mba..kesukaaan akuuu

    ReplyDelete
    Replies
    1. Haha...siap kapan-kapan tak percobaan bkin kastengel...tapi aku sebenernya ga terlalu suka kastengel ewh mba...eneg ma kejunya hohoho....

      Delete

Terimakasih sudah berkomentar yang sopan dan membangun. Jangan bosan untuk berkunjung lagi ya. :)