5 Aturan Fashion Wanita Untuk Kamu Yang Berbadan Kurus!


5 Aturan Fashion Wanita Untuk Kamu Yang Berbadan Kurus! - Jadi perempuan itu kadang suka ribet ya kalau sudah berhubungan dengan urusan fashion. Terutama kalau bertubuh kurus seperti saya. Kadang bingung mau pilih-pilih baju takut kegedean atau gak cocok, begitupun dengan memilih celana. Apalagi kalau pakai gamis, gamis jaman sekarang kan kebanyakan size-nya besar ya. Jadi, kalau saya yang pakai malah takutnya tenggelam hehe.


Nah, maka dari itu saya suka bikin aturan sendiri dalam fashion bahahaa... Jaela aturan kayak apaan aja yeee 😂. Alih-alih pengen terlihat kece, malah bisa-bisa salah kostum dan terlihat aneh. Terkadang malah ada yang bilang kerempeng 😥. Maka dari itu sebisa mungkin saya tidak berpakaian yang terlalu ribet dan aneh-aneh. Tapi yang paling sering saya hanya main aman dalam berpakaian, jadi tidak terlalu ribet. Biar gak terlihat aneh.

Buat kamu yang pengen tahu, yuk simak 5 aturan fashion wanita untuk kamu yang berbadan kurus ala saya ini 😁.

👚 Kemeja adalah item yang paling aman dan pas untuk dipakai harian

Yes, kemeja adalah item yang paling pas untuk dikenakan kapan saja, dimana saja dan kemana saja. Terutama kemeja lengan panjang yang dipadukan dengan celana jeans ataupun rok jeans.

Tapi usahakan mengenakan kemeja yang panjangnya jangan sampai ke lutut kayak tunik, karena bisa membuat kemeja kita terlihat kebesaran. Biasanya saya suka memasukkan bawahan kemeja kedalam celana jeans atau rok jeans saya, supaya terlihat lebih kece hihi.

👟 Flat shoes bisa menjadi pilihan daripada menggunakan high heels

Flat shoes bisa menjadi pilihan yang tepat daripada high heels, karena jika kamu menggunakan heels bisa membuat tubuhmu yang kurus terlihat lebih kecil semampai. Selain itu, kaki kita yang kurus bisa terlihat lebih kecil.

Selain flat shoes, sepatu kets bisa menjadi alternatif. Karena bisa memberikan efek kaki kita sehingga tidak terlihat kecil dan lebih sporty. Lagi pula jaman sekarang lagi hits banget, apapun pakaiannya sepatunya sepatu kets hihi.

👖 Jangan menggunakan jeans skinny yang terlalu ketat
Usahakan jangan mengenakan jeans skinny yang terlalu ketat, karena akan membuat kakimu terlihat kecil dan terlihat lebih kurus. Kemudian kalau saya suka melipat jeans bagian bawah supaya terkesan tidak mengecil bagian bawah kaki.

👕 Pilih kaos dengan size medium

Usahakan jangan mengenakan kaos yang terlalu kedodoran, karena akan membuatmu terlihat tenggelam. Sebaliknya jangan juga mengenakan kaos yang terlalu ketat, karena bisa membuat tubuh kamu terlihat kecil dan kurus sekali.

Saya biasanya memilih kaos yang ukuran medium atau pertengahan, karena lebih aman untuk tubuh kita yang kurus ini.

Dan juga kalau kaos dipasangkan dengan rok sepertinya lebih kece dan membuat badan kita tidak terlalu kurus.

👗 Gunakan sabuk di pinggang jika kamu mengenakan dress atau gamis panjang

Saya lebih senang menggunakan sabuk ketika memakai dress ataupun gamis, supaya tidak tenggelam atau terlihat kebesaran.

Nah, itulah beberapa aturan fashion yang sering saya terapkan untuk saya yang berbadan kurus kecil ini.

Oiya, foto-foto yang saya gunakan di atas saya ambil dari web Matahari Mall. Kalau kamu tertarik kamu bisa beli di sini untuk beberapa item fashion wanitanya atau langsung saja mengunjungi websitenya.

Gimana sedikit mencerahkan gak nih? Semoga membantu ya 5 aturan fashion wanita untuk kamu yang berbadan kurus ala saya ini, supaya kamu gak bingung-bingung lagi memilih gaya fashion agar terlihat ok hihi.

Yasudah, selamat memilah dan memilih baju yang tepat ya 😊. Kalau ada yang mau sharing juga, feel free buat share di kolom komentar ya 😉.


Source Gambar: Website Matahari Mall



9 comments

  1. Bisa dijadikan referensi untuk anak saya nih. Dia kurus banget. Kalau aku kebalikannya. :'D Hehehehe

    ReplyDelete
  2. Setuju banget. Kalau gak dikasih ikat pinggang, keciri banget kurusnya.

    ReplyDelete
  3. Bener banget soal sepatu n sendal.. Ak klo pke high heels makin kurus dan menonjol tingginya.. ��

    ReplyDelete
  4. Mntap gaya yg pake flanel kemeja nya

    ReplyDelete
  5. kalau buat pria ganteng macam aku gimana mbak?

    ReplyDelete
  6. Badanku kuruuus. Suka sebel sama baju baju sekarang yg LD nya ga nahan gede gede gitu, apalah dipake malah kelelep. Tipsnya makasi kakaaa

    ReplyDelete
  7. wah tipsnya cocok banget ni buatku

    ReplyDelete
  8. memang kalau membahas fashion bener bener tidak ada habisnya, selalu ada cara dan trik terbaru...

    ReplyDelete

Terimakasih sudah berkomentar yang sopan dan membangun. Jangan bosan untuk berkunjung lagi ya. :)